Menjaga dari fitnah Dajjal. “Barang siapa yang berada di zaman dajal hendaknya membaca ayat-ayat pertama di surat Al-Kahfi.” (HR Muslim)
Rumahnya tidak akan dimasuki setan. Ibnu Mardawaih meriwayatkan dari Abdullah bin Mughaffal, “Rumah yang dibacakan di dalamnya surah Al-Kahfi atau Al-Baqarah tidak akan dimasuki oleh setan sepanjang malam.”
Dipancarkan cahaya sejauh dirinya dan Ka’bah. Diriwayatkan dari Sahabat Abu Sa’id al-Khudri bahwa Nabi Saw bersabda: “Barangsiapa membaca surat al-Kahfi pada malam Jum’at, maka dipancarkan cahaya untuknya sejauh antara dirinya dia dan Baitul ‘Atiq (Ka’bah).” (Sunan Ad-Darimi, no. 3273)
Dipancarkan cahaya di antara dua Jumat. Dalam riwayat lain, masih dari Abu Sa’id al-Khudri ra, “Barangsiapa membaca surat Al-Kahfi pada hari Jumat, maka akan dipancarkan cahaya untuknya di antara dua Jumat.”
Menerangi di hari Kiamat. Abdullah bin Umar ra berkata: Rasulullah Saw bersabda, “Siapa yang membaca surat Al-Kahfi pada hari Jum’at, maka akan memancar cahaya dari bawah kakinya sampai ke langit, akan meneranginya kelak pada hari kiamat, dan diampuni dosanya antara dua jumat.”
Komentar
Posting Komentar